1. Apakah tujuan organisme berreproduksi?
2. Apakah yang disebut gametogenesis?
3. Bagaimanakah proses pembiakan secara kawin (generatif)?
4. Sebutkan alat perkembangbiakan pada pria dan wanita !
5. Apakah yang disebut implantasi?
6. Apakah fungsi dari plasenta?
7. Jelaskan sistem perlindungan bagi embrio yang membuatnya aman !
8. Sebutkan kebutuhan embrio sebelum menjadi bayi !
9. Sebutkan penyakit kelamin yang bisa diderita ria maupun wanita!
10. Virus apakah yang menyebabkan penyakit AIDS?
11. Bagaimana proses penularan virus HIV/AIDS?
12. Apakah yang diserang Virus HIV di dalam tubuh?
Gambar alat reproduksi pria dan wanita _ Soal Ulangan Bab Alat Perkembangbiakan Manusia Dengan Jawaban |
Kunci Jawaban Soal Ulangan Bab Alat Perkembangbiakan Manusia
1. Maksud dan tujuan organisme bereproduksi adalah agar mempunyai keturunan untuk melestarikan sifat-sifatnya.
2. Proses pembentukan sel-sel kelamin (gamet) di dalam alat reproduksi disebut gametogenesis.
3. Pada pembiakan secara kawin (generatif), terbentuknya individu baru didahului oleh pembuahan (fertilisasi), yaitu peleburan gamet jantan (sperma) dengan gamet betina (ovum).
4. Pada pria memiliki alat perkembangbiakan berupa sepasang testis, saluran sperma, dan penis. Adapun pada wanita berupa sepasang ovarium, tuba fallopii, uterus, dan vagina.
5. Peristiwa penempelan zigot pada dinding rahim disebut implantasi.
6. Plasenta yaitu organ yang berfungsi untuk pertukaran zat maupun gas antara ibu dengan embrio.
7. Agar kelangsungan embrio di dalam rahim ibunya dapat terjamin dan terhindar dari benturan dan goncangan maka embrio berada di dalam kantong amnion yang berisi cairan amnion.
8. Pada embrio sebelum menjadi bayi atau terlahir mempunyai kebutuhan antara lain: perlindungan, makanan, oksigen, dan pembuangan sisa metabolisme.
9. Beberapa penyakit kelamin yang biasa diderita baik pria maupun wanita diantaranya: gonore, klamidia, sifilis, herpes, kandida, trikomoniasis, dan AIDS.
10. Virus ARN dapat menyebabkan penyakit AIDS.
11. Penularan HIV/AIDS terjadi melalui 4 cairan, yaitu darah, cairan vagina, cairan sperma, dan ASI.
12. Virus HIV menyerang sel darah putih sehingga kekebalan tubuh menurun atau hilang sama sekali.
No comments:
Post a Comment